Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Atasi Kode Mil 52 Pada Honda Beat ESP

Pada umumnya motor injeksi sudah dilengkapi dengan indikator mil pada panel speedometer, itu bertujuan untuk mendeteksi kerusakan yang ada pada motor tersebut dengan cara melihat berapa banyaknya kedipan mil yang ada di panel speedometer.


Kali ini saya akan membahas kedipan mil dengan kode 52 yang terjadi pada sepeda motor Honda Beat ESP, bagaimana kita bisa tahu jika itu kedipannya adalah 52, jika motor normal biasanya ketika kita on kan kunci kontak maka lampu indikator injeksinya akan menyala beberapa detik saja kemudian akan mati, tetapi apabila motor ada yang bermasalah setelah lampu indikator awal menyala yang seharusnya tidak akan menyala lagi, tetapi malah menyala dengan beberapa kedipan dan terus menerus maka komponen motor ada yang bermasalah.

Baca Juga : Arti Kode Mil Motor Honda PGM-FI

Contohnya kedipan mil dengan kode 52, kita bisa menyimpulkan bahwa itu nilainya 52 di karenakan nyala lampu mil kedipan panjang sebanyak lima kali sedangkan yang pendek ada dua kali, yang artinya satu nilai kedipan panjang dihitung sepuluh sedangkan satu kali kedipan pendek dihitung satu kali, jika muncul kedipan panjang ada lima dan yang pendek ada dua berarti nilainya adalah 52.

kini saatnya kita cari di buku panduan untuk mencari kerusakan dengan kode 52, dan ternyata kode 52 itu adalah Sensor CKP (Sensor Crankshaft Position) yang bermasalah.

Sensor CKP letaknya berada di bagian spull atau di bagian magnet sepeda motor, Sensor CKP jika pada sepeda motor terdahulu yaitu Pulser dan pada motor Honda Beat ESP ini tidak lagi menggunakan Pulser melainkan menggunakan sensor CKP, gejala yang di alami jika lampu mil mengeluarkan kode 52 atau Sensor CKP bermasalah maka motor tidak bisa hidup, terkadang bisa hidup namun sering mogok jika kita kendarai sepeda motor tersebut.


Yang sering terjadi pada kerusakan dengan kode mil 52 yaitu kabel ada yang terkelupas kemudian akan bergesekan dengan bak mesin atau crank case mesin motor, dan yang sering saya jumpai letak kabel tersebut tepat di bagian belakang trothel body bagian bawah.




Kabel tersebut memang rawan terkelupas karena selalu bergesekan ketika motor di kendarai, terkadang jika saat kita berkendara sendirian motor tidak terlalu sering mogok, tetapi apabila berboncengan dan melalui jalan berlubang atau melewati polisi tidur maka motor akan mogok, dikarenakan gaya gesekan kabel dan mesin motor terlalu kuat saat berboncengan sehingga kabel yang terkelupas tadi dengan mudahnya menyentuh atau bergesekan dengan mesin motor, sehingga sepeda motor tersebut sering mogok saat di kendarai dan kode mil 52 akan menyala secara terus menerus.

Jika anda mengalami kejadian tersebut alangkah baiknya cek kabel dan soket-soket Sensor CKP, jika kabel dirasa tidak terkelupas bisa jadi salah satu kabel Sensor CKP ada yang putus ditengah, kalian bisa cek kabel - kabelnya dengan multitester untuk memastikan bahwa kabel memang benar benar dalam keadaan baik dan masih tersambung, bisa juga dengan cara saat motor dihidupkan kemudian goyang - goyang atau tarik kabel Sensor CKP tersebut jika bermasalah pasti motor akan mati dan kode mil 52 akan menyala.

Tetapi apabila soket kabel dan kabel-kabel masih dalam keadaan baik tetapi kode mil masih menyala dan motor tidak bisa dihidupkan maka bisa dikatakan Sensor CKP sudah rusak, namun hal tersebut jarang terjadi dan jarang juga saya temui kerusakan pada Sensor CKP, tetapi bisa saja terjadi karena ada arus yang konslet sehingga menyebabkan Sensor CKP rusak.

1 komentar untuk "Atasi Kode Mil 52 Pada Honda Beat ESP"

  1. Asalamualaikum wr.wb bang saya mau bertanya mengenai kode mil 52,motor beat fi stater halus.kabel2 ok tidak ada yg terkelupas sensor ckp baru,tapi kode 52 tetap ada itu penyebab nya apa ya, sama magnet berputar oleng itu berpengaruh tidak pada kelistirkan? Makasih bang semoga di jwb

    BalasHapus